Senin, 13 Maret 2017

Marine Eco Park



Marine Eco Park terletak di Kabupaten Pesawaran Lampung. Rute menuju ke sini itu dari balam kita arahkan kendaraan menuju pantai klara, dari pantai klara masih lurus terus sampe nemu persimpangan yang ke kiri markas marinir, ke kanan menuju padang cermin. Kita pilih ke arah kiri, lurus terus sampe nemu plang atau tugu Marine Eco Park. Biaya masuk ke sini kalo gak salah 5.000 atau 10.000/orang.

Di Marine Eco Park ini terdapat monumen marinir dan nelayan gitu, terus ada jembatan cinta gitu. Di pegangan jembatan itu ada bentuk love yang besar dan kata-kata love gitu dicat berwarna pink. Dan dibagian lovenya itu ada gembok-gembok yang berisi tulisan nama pasangan yang udah ke tempat tersebut.

Marine Eco Park masih dalam tahap pengembangan, jadi belum ada fasilitas lain yang memadai. Dan sayangnya juga, air laut di tempat ini tuh keruh. Jadi mau berenang di lautnya pun jadi gak mood.
Gue belum bisa cerita terlalu banyak tentang tempat ini, karena juga belum banyak fasilitas-fasilitasnya.

Jadi gue kasih foto-fotonya aja deh.


Ini jembatan lovenya, dibagian lovenya ada gembok-gembok dengan nama pasangan gitu deh





Monumen nelayan dan TNI




Yup, cukup sekian ya, thank you

Rincian biaya :


  • ·         Tiket Masuk    : Rp. 5.000 – 10.000/orang

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar